Fatin Akhirnya Minta Maaf Telah Lupa Lirik (Breaking News) - JAKARTA - Fatin Shidqia memang bukan politikus atau pejabat yang dimiliki bangsa ini yang susah sekali meminta maaf jika sudah punya kesalahan yang jelas merugikan rakyat banyak.
Tapi Fatin, yang "cuma" seorang finalis X Factor Indonesia mau meminta maaf kepada masyarakat Indonesia, para penggemar khususnya karena dirinya merasa salah telah lupa lirik melantunkan lagu "Everything at Once" (Lenka) saat tampil di atas panggung Road to Grand Final X Factor Indonesia.
Walau tak akan bikin negara ini gonjang-ganjing, Fatin mau minta maaf yang ia sampaikan melalui akun Twitter pribadinya.
"Maaf atas perform Jumat kemaren yang ada kesalahan fatalnya, aku mohon maaf yang sebesar-besarnya, mungkin karena kurang konsentrasi, maaf ya," kicaunya beberapa jam lalu, Minggu (12/5/2013).
Fatin di beberapa bait pertama melantunkan lagu tersebut sudah kehilangan fokus karena lupa dengan lirik. Saat bertemu refrain, dia lancar kembali. Rupanya lirik yang banyak pengulangan kata “as” dan “a” di lagu ini bisa membuat penyanyi mana pun bisa terpeleset.
Namun, penonton studio masih menyemangati Fatin yang usai nyanyi menggelembungkan pipi imutnya. Penonton pun teriaki Fatin dengan “foya” (Dikatai foya setelah Fatin sukses mempopulerkan “Granade” yang liriknya dipelesetkan jadi foya)
Fatin yang sudah terlihat ingin menangis, Rossa buru-buru maju ke depan dan memeluk anak asuhnya itu. Fatin pun langsung mbrebes mili. Beruntung, juri Ahmad Dhani, Anggun, dan Bebi Romeo memberikan komentar yang bisa menyemangati Fatin kembali setelah mentalnya drop.
Berita Lainya Disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar